Penggunaan Teknologi Blockchain dalam Pengelolaan Rekam Medis

Dalam penyelenggaraan rekam medis, sarana pelayanan kesehatan di Indonesia mulai beralih dari pencatatan konvensional dalam bentuk fisik kertas ke pencatatan berbasis elektronik.  Meskipun demikian, masing-masing sarana pelayanan kesehatan membangun sistemnya sendiri dan tidak terintegrasi dengan sarana pelayanan kesehatan lain. Komunikasi atau pertukaran data antar sarana pelayanan kesehatan menjadi kunci penting untuk memperoleh data rekam medis pasien yang lengkap dan komprehensif. Terkait dengan pertukaran data pasien, implementasi rekam medis elektronik juga menimbulkan isu baru terkait privasi data. Tantangannya adalah bagaimana dapat mengumpulkan, menyimpan, dan menganalisis data pasien secara komprehensif dan terintegrasi tanpa harus melanggar privasi pasien (Yue et al, 2016).

Berbagai isu, tantangan, dan masalah yang dihadapi dalam implementasi rekam medis elektronik dapat diatasi dengan teknologi blockchain. Blockchain adalah sistem database terdistribusi yang dapat menelusuri setiap data yang tersimpan di dalamnya. Transaksi data yang tersimpan dalam blockchain diurutkan berdasarkan blok dimana sebuah blok terdiri atas data, keterangan waktu transaksi, dan tautan kepada blok yang memuat transaksi sebelumnya. Masing-masing blok akan memiliki identitas digital yang akan dienkripsi dengan algoritma tertentu. Blok tersebut akan tersimpan pada setiap node dalam jaringan secara desentralisasi dan membuat blok data bersifat tetap atau tidak dapat dirubah (Swan, 2015). Blok data hanya bisa ditambahkan dan tidak dapat dirubah karena merubah data pada satu blok akan mempengaruhi blok lainnya sehingga akan ditolak oleh sistem blockchain. Dengan konsep ini maka dapat dipastikan data dalam blockchain aman dari peretas sistem yang ingin merubah data.

Ilustrasi blok data yang saling terhubung dalam blockchain (Hartikka, 2017)

(more…)

Halo dunia!

Akhirnya saya mengaktifkan akun Website Staff Universitas Gadjah Mada. Selamat datang di rumah baru saya, tentu tanpa melupakan rumah yang lama.